Storks



Storks movie 2016
The image is Storksmovie property

Storks adalah sebuah film komedi petualangan animasi komputer 3D Amerika yang dirilis pada tahun ini, 2016, dan disutradarai oleh Nicholas Stoller dan Doug Sweetland, serta ditulis oleh Stoller, berdasarkan pada gagasan miliknya sendiri dan dikembangkan oleh Warner Bros. Animation dibawah naungan Warner Animation Group. Film tersebut dibintangi oleh pengisi suara Andy Samberg, Katie Crown, Kelsey Grammer, Keegan-Michael Key, Jordan Peele, Anton Starkman, Jennifer Aniston, Ty Burrell, Stephen Kramer Glickman, dan Danny Trejo.  

Storks menceritakan kisah tentang burung bangau yang mengantarkan bayi kepada pasangan suami istri, awalnya burung bangau memang mengantarkan bayi, akan tetapi sekarang mereka mengantarkan barang. Cornerstore adalah suatu tempat yang dikenal sebagai tempat pengiriman bayi dan para pegawainya adalah burung bangau bersama dengan burung-burung lainnya. 

CEO Cornerstore saat ini yaitu burung bangau yang bernama Hunter, menghentikan bisnis pengantaran bayi, karena keuntungan yang didapatkan lebih kecil jika dibandingkan dengan bisnis pengantaran barang. Akan tetapi, bayi terakhir yang dibuat sebelum bisnis pengantaran bayi ditutup diasuh oleh perusahaan dan mereka membelinya nama Tulip, seorang anak perempuan. 

Delapan belas tahun kemudian, Junior, seekor burung bangau pegawai Cornerstore, berusaha sebaik mungkin untuk bisa menjadi Boss Cornerstore, sementara Hunter dipromosikan menjadi Chairman. Tulip, sudah menjadi seorang remaja, bekerja untuk mempromosikan ide baru untuk Cornerstore, seperti paket Jet untuk burung pemberani, tapi idenya selalu menjadi bumerang yang merugikan dirinya sendiri. 

Sebagai syarat untuk mendapatkan promosi, Hunter mengingjnkan Junior memecat Tulip dari perusahaan. Walaupun sangat menginginkan untuk dipromosikan, Junior tidak sampai hati untuk memecat Tulip karena ia baik hati dan pekerja keras. Sebagai gantinya, Junior memindahkan Tulip ke bagian bisnis pengiriman surat dan mengirimnya ke ruangan surat dan menyuruhnya untuk tidak pernah meninggalkan ruangan itu.

Sementara, seorang anak muda bernama Nate Gardner merasa kesepian karena orang tuanya, Hendry dan Sara, sangat sibuk dengan pekerjaan mereka masing-masing dan tidak punya waktu untuk menemaninya. Dia menginginkan adik laki-laki, tapi orang tuanya merasa keberatan dengan idenya itu. Ketika dia belajar tentang Cornerstore dan reputasinya sebagai pembuat bayi. Nate tidak tahu bahwa pembuatan bayi dan pengirimannya telaj dihentikan. Nate menulis surat untuk meminta bayi adik laki-laki dan mengirimkannya ke Cornerstore.

Surat Nate diterima oleh Tulip, yang melanggar perintah Junior dan meletakkan surat itu dalam slot diluar ruangan. Ruangan ini telah ditutup, dulu ruangan inilah tempat pembuatan bayi. Dengan adanya surat ini, mesin pembuat bayi pun beroperasi. Junior mencoba untuk merusak atau menghentikan mesin pembuat bayi, tapi dia mengalami luka-luka saat menghentikan mesin ini. Dan seorang bayi perempuan akhirnya terbentuk di dalam wadah logam, yang mereka beri nama Diamond Destiny. Masalah pun timbul dan Junior harus membereskannya bersama dengan Tulip.

Film ini mendapatkan banyak kritik dari para kritikus film, salah satunya yaitu Variety. Variety menulis bahwa salah satu keunggulan dari film Storks adalah film ini ditulis dan disutradai oleh Nicholas Stoller bersama dengan Doug Sweetland, sang animator Cars, sebagai asisten sutradara. Film ini merupakan live-action komedi yang dibuat oleh sutradara yang kreatif dan berbakat. 

Film Storks dijadwalkan dirilis oleh Warner Bros. Pictures pada 23 September 2016 di Amerika Serikat. Dan di Indonesia, film ini telah tayang di bioskop-bioskop. Yuk ajak keluarga untuk penonton film ini.


Referensi: VarietyWikipedia


No comments:

Post a Comment